Giovani dos Santos di Tottenham Hotspur tidak berjalan positif. Ia kini siap menyibak bab baru, boleh jadi di tanah Spanyol tempatnya memulai karir dulu.
Lahir di Meksiko, Giovani memulai karir sepakbolanya di akademi Barca, La Masia. Pemain berusia 22 tahun itu kemudian mampu menembus tim inti Barca sebelum akhirnya direkrut Spurs pada tahun 2008.
Akan tetapi, karir Giovani di Spurs tidak kunjung mengilap. Sejauh ini ia bahkan sudah dipinjamkan ke Ipswich Town Galatasaray dan Racing Santander.
Penampilannya bersama Santander itu sendiri rupanya cukup memikat sejumlah klub Spanyol lainnya. Walhasil, Giovani kini mendapatkan sejumlah tawaran, yang dua di antaranya diduga berasal dari Sevilla dan Real Zaragoza.
“Aku masih belum tahu ke mana aku akan pergi, tapi Puji Tuhan keadaan kini berjalan dengan baik dan aku sudah mendapat beberapa tawaran,” aku Giovani di As yang dikutip Sporting Life.
“Aku masih harus menanti dan melihat tawaran mana yang paling bagus,” lanjutnya.
Spurs kabarnya bersedia melepas gelandang serang yang baru ikut mengantar Meksiko jadi juara Piala Emas tersebut, dengan harga sekitar 4,3 juta poundsterling.