Ditegaskan pelatih Dieter Hecking, VfL Wolfsburg harus datang ke Allianz Arena dengan rasa percaya diri kalau ingin membawa pulang hasil positif dari markas Bayern Munich tersebut.
Die Wolfe bakal menantang sang juara bertahan Bundesliga yang kini tengah on form pada laga spieltag 7, Sabtu (28/9) esok.
Hecking mengakui Bayern adalah tim terkuat Jerman saat ini, namun Wolfsburg tentunya tak boleh kalah sebelum bertanding.
“Saya pikir setiap pelatih harus berusaha terlihat percaya diri sebelum laga di Munich menghadapi Bayern. Anda harus percaya Anda bisa menampilkan permainan baik,” kata sang pelatih di Bild.
“Namun mereka luar biasa dominan, dalam laga terakhir [kontra Hannover 96 di DFB-Pokal, menang 4-1] mereka mengubah lima atau enam pemain di starting eleven, tapi mereka tetap tampil seperti yang biasa ditunjukkan setiap akhir pekan.”
“Mereka adalah tim terbesar dan dengan kualitas terbaik di liga ini, tapi kami harus pergi ke sana dan percaya pada diri sendiri.”
“Kami diperkenankan melakukan apa pun, kami bisa menyerang, kami bisa bertahan, dan kami juga bisa bersenang-senang. Tapi tentu saja laga ini akan sulit. Semua orang tahu itu.”