Press "Enter" to skip to content


Jesus Navas Merasa Terkesan Dengan Kompetisi Di Inggris


Jesus Navas Merasa Terkesan Dengan Kompetisi Di InggrisWinger Manchester City Jesus Navas merasa terkesan dengan kompetisi kasta tertinggi di Inggris.

Dalam sebuah keterangan, Navas, yang hijrah ke Eastlands dari Sevilla dengan mahar sebesar £18 juta, juga tak menyesal untuk bergabung dengan City terlepas sosoknya yang kesulitan mendapat kepercayaan sebagai starter dalam 11 laga perdana.

Kepada Manchester Evening News, pria 27 tahun itu berkata: “[Manuel] Pellegrini menyambut saya dengan sangat baik. Dia itu seorang pekerja keras, ramah dam simple,” ujarnya.


BACA JUGA:  Tevez Kembali Perkuat Armada City

“Dia menyukai timnya yang menguasai bola dan ia sudah sukses di banyak tempat.

“Saya sendiri sangat terkesan dengan ritme Liga Primer. Pertandingan di sini sangat mengarah dan liganya juga sangat kompetitif,” imbuhnya.