Press "Enter" to skip to content


LA Lakers Kembali Kalah Disaat Comeback-nya Kobe Bryant


LA Lakers Kembali Kalah Disaat Comeback-nya Kobe BryantSetelah delapan bulan absen dari lapangan, Kobe Bryant akhirnya kembali lagi memperkuat LA Lakers. Sayang partai comeback-nya itu diiringi dengan kekalahan Lakers dari Toronto Raptors.

Pada game yang dihelat di Staples Center, Senin (9/12/2013) pagi WIB, Kobe akhirnya main lagi usai menjalani pemulihan cedera achilles tendon April lalu. Riuh rendah publik tuan rumah menyambut Kobe yang diharapkan bisa mengatrol performa Lakers.

BACA JUGA:  Djourou Sanjung Peran Steve Bould Di Arsenal

Tapi sayangnya penampilan Lakers secara keseluruhan tidaklah bagus di game ini, karena di kuarter pertama mereka tertinggal 20-30. Di kuarter kedua Lakers bangkit dan bikin 27 poin berbanding 21 poin. Halftime ditutup dengan keunggulan Raptors 51-47.


Di kuarter ketiga Raptors unggul tipis 22-21 dalam perolehan angka untuk tutup kuarter ini dengan 73-68. Di kuarter keempat Lakers kian tertinggal setelah Raptors bikin 33 poin berbanding 26 dan game ditutup dengan kemenangan tim tamu 106-94.

BACA JUGA:  Jerman Nyaris Raih Tiket ke Piala Dunia 2014

Kobe sendiri mencetak sembilan poin, delapan poin, dan empat assist dari 28 menit berad di lapangan. Top performer Lakers adalah Nick Young dengan 19 poin, tiga rebound, dan tiga assist.

Amir Johnson dari kubu Raptors bikin 32 poin, 10 rebound, dan satu assist untuk akhiri lima laga tanpa kemenangan dari tim asal Kanada itu. DeMar DeRozan menopang dengan 26 poin.

BACA JUGA:  Ini Dia Cuplikan Gol AS Monaco V Guingamp (Ligue 1)

Sementara itu Oklahoma City Thunder menumbangkan tim terbaik di NBA musim ini, Indiana Pacers, dengan 118-94 di mana Kevin Durant bikin 36 poin dan 10 rebound.

Hasil Pertandingan Lainnya

Boston 114 NY KNICKS 73
Miami 110 DETROIT 95
HOUSTON 98 Orlando 88