Press "Enter" to skip to content


Melepas Eto’o, Penyebab Terpuruknya Inter


Melepas Eto'o, Penyebab Terpuruknya Inter“Eto’o is adalah salah satu pemain terbaik di dunia. Dia tak bisa digantikan. Saat dia keluar itu menimbulkan masalah untuk Inter karena Eto’o, terutama musim lalu, menutup masalah yang Inter punya dengan gol-golnya,” seru mantan striker Inter Alessandro Altobelli di Football Italia.

Setelah dua musim membela Inter, musim panas lalu Eto’o dilego ke Anzhi Makhachkala. Kepergian striker asal Kamerun itu menjadi kehilangan besar di lini depan Nerazzurri karena total dari 101 pertandingan di semua kompetisi dia berhasil menyumbangkan 53 gol plus 22 assist.

BACA JUGA:  Simeone: Kami Selalu Siap Termasuk Hadapi Madrid atau Barcelona

Meski La Beneamata kemudian memboyong Diego Forlan dan Mauro Zarate, dua nama tersebut plus Giampaolo Pazzini terbukti belum mampu mengangkat Inter.


“Tanpa dia kesulitan yang dimiliki Inter mengemuka. Seseorang sepertinya bisa membuat perbedaan di Italia,” lanjut pemain yang ikut mengantar Italia menjuarai Piala Dunia 1982 tersebut.

Inter sementara duduk di posisi 17 klasemen sementara dengan mengumpulkan empat poin. Dari lima laga yang sudah dilalui mereka membuat tujuh gol dan kemasukan 11.

BACA JUGA:  Stoner Tercepat Di Tes Hari Pertama Di Sepang