Press "Enter" to skip to content


Casey Stoner Comeback Di MotoGP Jepang


Casey Stoner Comeback Di MotoGP JepangSetelah cukup lama absen, Casey Stoner akhirnya mengumumkan waktu comeback-nya ke lintasan. Rider Repsol Honda itu akan kembali membalap di MotoGP Jepang.

Stoner mengalami kecelakaan saat mengikuti sesi kualifikasi MotoGP Indianapolis, pertengahan Agustus silam. Meski pergelangan kakinya terluka cukup parah akibat insiden itu, dia masih bisa ikut balapan dan finis keempat.

BACA JUGA:  Tiga Punggawa MU Akan Absen Di Laga Community Shield

Tapi, demi mempercepat pemulihan, Stoner akhirnya memutuskan untuk naik meja operasi di kampung halamannya, Australia. Setelah operasi, Stoner terpaksa absen di Brno, Misano, dan Aragon karena tengah memulihkan diri.


MotoGP Jepang di Sirkuit Motegi, 14 Oktober mendatang, akan jadi ajang comeback Stoner. Lewat pengumuman di situs resmi Repsol, Stoner telah memastikan bahwa dia akan segera kembali ke sirkuit.

BACA JUGA:  Reina : Trofi Ballon d'Or Seharusnya Untuk Casillas

“Ini adalah minggu tenang lainnya di Australia, saya beristirahat, menjalani fisioterapi, dan mengikuti perintah dokter agar pulih,” ungkap Stoner.

“Berita baiknya adalah saya merasa bisa membalap di Motegi dan akan bergabung dengan tim saya pekan depan. Saya tak sabar untuk kembali ke trek,” katanya.

“Saya sangat menantikan kembali di Motegi di depan semua fans Honda yang akan jadi tuan rumah,” ujar pebalap yang akan pensiun di akhir musim ini tersebut.

BACA JUGA:  Laga Antara Indonesia Dan Timor Leste

Stoner saat ini menempati posisi ketiga di klasemen sementara pebalap dengan 186 poin. Dia terpaut 104 poin dari Jorge Lorenzo yang ada di urutan teratas.