Press "Enter" to skip to content


Marquez Menikmati Akhir Pekan yang Sempurna di Le Mans


Marquez Menikmati Akhir Pekan yang Sempurna di Le MansMarc Marquez yang merupakan pembalap Repsol Honda telah menikmati akhir pekan yang sempurna di Le Mans dia mengambil pole position ( dengan rekor baru), dan telah dinobatkan dengan kemenangan di hadapan 88.222 penonton .

Selain itu, dia juga merupakan pembalap termuda untuk memenangkan lima balapan berturut-turut di kelas utama , merebut catatan dari Mike Hailwood .

Dengan kemenangan kelimanya musim ini , Marquez merupakan pembalap pertama sejak Giacomo Agostini pada tahun 1972 untuk memenangkan pembukaan lima balapan berturut-turut ditahun ini di kelas utama , pembalap pertama sejak Valentino Rossi pada tahun 2008 untuk memenangkan lima balapan MotoGP berturut-turut dan yang pertama untuk memenangkan mereka semua dari pole sejak Mick Doohan pada tahun 1997 , juga pada Honda . Kemudian Marquez juga semakin menjauhkan dirinya dari Dani Pedrosa di klasemen sememntara yang berjarak 42 poin .


BACA JUGA:  Marquez Bisa Meraih Kemenangan Pertama MotoGP Catalunya

” Saya sangat senang atas kemenangan ini , yang sangat berbeda dengan kemenangan lainnya . Diawal saya membuat kesalahan, karena saya terlalu santai off line , dan saya dilewati oleh Lorenzo, banyak pembalap yang menyalip saya . Namun, setelah situasi menjadi aman saya mulai comeback dengan selalu fokus, san hasilnya sangat menyenangkan, yang berakhir dengan kemenangan kelima berturut-turut. Meskipun mungkin terlihat mudah untuk orang-orang , kami bekerja sangat keras dan ini adalah hadiah untuk seluruh tim . kata Marquez”

BACA JUGA:  Pastore Yakin Messi Kembali Menangkan Gelar Pemain Terbaik Dunia

Selain itu, rekan setim Pedrosa berjuang untuk menemukan ritme di balapan 28 lap , terus maju melalui lapangan dari kesembilan di grid ke posisi kelima dengan bendera kotak-kotak .