Press "Enter" to skip to content


Busquets Sepakat Dengan Barca Datangkan Song


Busquets Sepakat Dengan Barca Datangkan SongBusquets sepakat dengan ide El Azulgrana tersebut. Menurutnya mendatangkan Song ke Spanyol menjadi ide yang sangat cemerlang. Busquets juga yakin kalau Song akan memberikan dampak positif bagi klub.

Gelandang bertahan 24 tahun itu menambahakan kalau dirinya juga siap bersaing dengan Song untuk memperebutkan tempat di tim utama. Menurutnya ini akan sangat seru. Dia dan Song akan berlomba menunjukkan yang terbaik untuk mencuri hati entrenador Tito Vilanova.

BACA JUGA:  Cristiano Ronaldo : Real Madrid Tidak Boleh Kehilangan Poin Berikutnya

“Saya akan menyambut Song dengan terbuka. Dia pemain hebat dan saya sangat yakin kalau dia akan memberikan warna baru untuk tim ini,” ungkap Busquets.


“Saya juga tidak takut jika harus bersaing dengan dirinya. Ini justru bagus karena masing-masing dari kami akan sangat termotivasi,” sambungnya.

Sekarang Busquets hanya bisa berharap semoga The Gunners mau melepas pemainnya tersebut. Dengan begitu musim depan dia bisa bermain bersama Song.

BACA JUGA:  MU Protes Terkait Alokasi Tiket Pada City