Press "Enter" to skip to content


Cabang Bulutangkis PON, Di Dominasi Atlet-Atlet Pelatnas


Cabang Bulutangkis PON, Di Dominasi Atlet-Atlet PelatnasCabang Bulutangkis nomor perorangan yang dipertandingkan di PON XVIII Riau sudah menginjak babak semifinal. Semua atlet tunggal putri yan menjejak babak empat besar ialah atlet pelatnas.

Bellaetrix Manuputty (DKI Jakarta), Hera Desi Ana (Jawa Barat), Aprilia Yuswandari (Jawa Timur), dan Maria Febe Kusumastuti (Jawa Tengah) merupakan atlet pelatnas yang lolos ke semifinal.

Pada laga yang akan berlangsung di Gelanggang Remaja, Pekanbaru, Selasa (18/9/2012) besok, Bellaetrix bakal berhadapan dengan Hera Desi, sedangkan Maria Febe bakal bertanding dengan Aprilia.


BACA JUGA:  Manchester United Siap Datangkan Radamel Falcao

Di nomor tunggal putra, dua unggulan teratas, Tommy Sugiarto (DKI Jakarta) dan Dionysius Hayom Rumbaka (Jawa Tengah) juga sukses melaju ke babak semifinal. Andai berhasil mengalahkan lawan-lawannya di semifinal, keduanya akan bertemu di laga perebutan medali.

Langkah serupa juga diikuti oleh pasangan ganda putra Mohammad Ahsan/Tontowi Ahmad (Jawa Tengah) yang akan bertarung melawan Muhammad Ulinuha/Ricky Karanda Suwardi (Jawa Barat).

Dua pasangan ganda putra lainnya yang lolos ke semifinal adalah Rian Agung Saputro/Tri Kusuma Wardhana (Jawa Timur) yang akan bertarung melawan Agripina/Marcus Fernaldi (DKI Jakarta).

BACA JUGA:  Redknapp Akan Menukar Pavlyuchenko Dengan Remy

Berikut ini adalah daftar lengkap atlet bulutangkis yang lolos ke babak semifinal bulutangkis nomor perorangan PON XVIII:

Tunggal Putra:

Tommy Sugiarto (DKI Jakarta) vs Shesar Hiren Rhustavito (Jawa Tengah)
Riyanto Subagja (Jawa Tengah) vs Dionysius Hayom Rumbaka (Jawa Tengah)

Tunggal Putri:

Bellaetrix Manuputty (DKI Jakarta) vs Hera Desi Ana (Jawa Barat)
Aprilia Yuswandari (Jawa Timur) vs Maria Febe Kusumastui (Jawa Tengah)

Ganda Putra:

BACA JUGA:  Demi Van Persie Arsenal Diminta Datangkan Pemain Bintang

Tontowi Ahmad/Muhammad Ahsan (Jawa Tengah) vs Muhammad Ulinuha/Ricky Karanda (Jawa Barat)
Rian Agung Saputro/Tri Kusuma Wardhana (Jawa Timur) vs Agripina/Marcus Fernaldi (DKI Jakarta)

Ganda Putri:

Nintya Crishinda/Pia Zebadia Bernadet (DKI Jakarta) vs Jenna Gozali/Shendy Puspa Irawati (Jawa Timur)
Della Destiara/Dian Fitriani (DKI Jakarta) vs Devi Tika Permata/Komala Dewi (Jawa Barat)

Ganda Campuran:

Muhammad Ahsan/Gloria Emanuelle (Jawa Tengah) vs Ricky Karanda Suwandi/Richi Puspita Dili (Jawa Barat)
Tontowi Ahmad/Debby Susanto (Jawa Tengah) vs Andhika Anhar/Devi Tika Permatasari (Jawa Barat)