Press "Enter" to skip to content


Tommy Sugiarto Lolos, Anggia Dan Della Gagal Di Kejuaraan Dunia 2014


Tommy Sugiarto Lolos, Anggia Dan Della Gagal Di Kejuaraan Dunia 2014Tommy Sugiarto melaju ke semifinal Kejuaraan Dunia 2014. Di sektor ganda putri, Anggia Shitta Awanda/Della Destiara, harus terhenti di perempatfinal.

Bermain di Ballerup Super Arena pada Jumat (29/8/2014) petang WIB, Tommy hanya butuh dua gim untuk memastikan tiket empat besar. Tommy unggul atas pemain Belanda Eric Pang 22-20, 21-19.

Tommy masih menanti lawan di semifinal, pemenang antara unggulan kedua Chen Long (China) dan Ho Wan So (Korea Selatan).


BACA JUGA:  Novak Djokovic Tak Ingin Meraih Mendali Perunggu

Sementara itu, Anggia/Della dipaksa angkat koper hari ini. Mereka kalah dari pasangan China yang jadi unggulan kelima Tian Qing/Zhao Yunlei 12-21, 15-21 di babak perempatfinal.

“Banyak pelajaran yang kami petik dari kejuaraan ini. Misalnya dalam setiap pertandingan, kami harus fokus terus karena lawan itu tipe permainannya beda-beda. Kami tidak bisa mengikuti maunya kami saja, tetapi harus bisa menyesuaikan diri,” ujar Della seperti dikutip Badminton Indonesia.

BACA JUGA:  Menpora Akan Beri Penghargaan Kepada Atlet Dan Pelatih Yang Berprestasi Di Internasional

“Kami juga harus lebih pintar, dan cepat beradaptasi. Kalau hari ini lawan tipe mainnya cepat, besok bisa saja dapat lawan yang mainnya lambat, dan harus tahu mesti bagaimana,” tambah Anggia yang berusia 20 tahun.

Meski tak bisa melangkah lebih jauh, Anggia/Della berhasil memenuhi target pertama yang ditetapkan sang pelatih, yakni mencapai babak perempatfinal.

BACA JUGA:  Wow, Impian Ronaldo Ingin Bawa Portugal Juara Piala Dunia Brazil

Sektor ganda putri masih menyisakan Greysia/Nitya yang akan menantang unggulan ketujuh dari Jepang, Reika Kakiiwa/Miyuki Maeda. Wakil Indonesia lainnya yang bakal bertarung hari ini Praveen Jordan/Debby Susanto menghadapi Joachim Fischer Nielsen/Christina Pedersen (Denmark). Ganda putra menyisakan Angga Pratama/Rian Agung yang menghadapi pasangan Korea Kim Ki Jung/Kim Sa Rang.